News Breaking
Youtube
wb_sunny

Breaking News

Ps Yudi Lau : Ketika Hal Yang Tidak Baik Tuhan Ijinkan Terjadi

Ps Yudi Lau : Ketika Hal Yang Tidak Baik Tuhan Ijinkan Terjadi

    Ps Yudi Lau 

Semua orang ingin SUKSES,
Semua orang ingin BERUNTUNG,
Hal ini sangat Wajar,
Semua orang tidak ingin Gagal,
Tapi coba renungkan, dapatkah seseorang di katakan Sukses jika ia tidak pernah mengalami Kegagalan?

Refleksi Dapatkah seseorang Melejit jika ia tidak pernah Terpuruk?

Kita tahu kisah tentang Yusuf, kita tahu tentang segala hal luar biasa yang ia alami. (Kejadian 50:15-21)

Walaupun Yusuf di benci oleh saudara²nya, di jual oleh saudara²nya, bahkan dari Anak Kesayangan berubah menjadi Budak di Mesir dan di jebloskan ke dalam penjara, Namun akhirnya Yusuf bisa menjadiseorang Penguasa di Mesir.

Biarlah kisah hidup Yusuf menuntun kita pada sebuah cara pandang yang baru dalam memandang Kegagalan, Keterpurukan atau semua hal tidak baik yang TUHAN ijinkan terjadi dalam hidup kita.

Jika saat ini kita sedang mengalami Kegagalan, JANGAN MENYERAH;
Jika saat ini kita sedang Terpuruk, JANGAN PUTUS ASA. 
Pandanglah itu semua sebagai Proses yang TUHAN ijinkan terjadi untuk Menyempurnakan Pemahaman kita akan makna Sukses dan Beruntung dalam Hidup kita kelak.
Sekalipun dalam pemandangan jasmani,
tak ada yang baik dalam hidup kita saat ini, PERCAYALAH bahwa semua terjadi bukan tanpa tujuan.
Penderitaan yang kita alami saat ini justru membuat kita tahu seperti apa rasanya Sukses dan Beruntung di waktu yang akan datang.

KITA BISA MENGATAKAN SESUATU ITU ENAK, JIKA SEBELUMNYA KITA MERASAKAN YANG TIDAK ENAK.

“Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, tetapi Allah telah mereka-rekakannya untuk kebaikan, dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup suatu bangsa yang besar.” (Kejadian 50:20)
Goϑ ϐlešš Yoυ

Tags

Newsletter Signup

Sed ut perspiciatis unde omnis iste natus error sit voluptatem accusantium doloremque.